BALIKPAPAN – Tim Patroli 110 Satuan Samapta Polresta Balikpapan bergerak cepat setelah menerima laporan percobaan bunuh diri di kawasan Ruko Balikpapan Baru, tepatnya di samping posko satpam, Senin (17/2/2025) malam sekira pukul 23.00 WITA.
Patroli yang dipimpin Kasat Sabhara AKP M. Chusen, bersama Wakasat Sabhara AKP Lesmono dan tim patroli lainnya segera menuju lokasi setelah mendapat informasi dari masyarakat.
Menurut keterangan warga setempat, insiden tersebut melibatkan seorang wanita yang tengah mengandung delapan bulan. Dugaan sementara, percobaan bunuh diri ini dipicu oleh tekanan dalam rumah tangga serta masalah pekerjaan, sebagaimana disampaikan ibu suami korban.
Setibanya di lokasi, petugas langsung melakukan pendekatan persuasif dengan berkomunikasi secara intensif dan menenangkan korban. Berkat upaya humanis yang dilakukan, polisi berhasil menggagalkan aksi nekat tersebut dan mengevakuasi korban dalam keadaan selamat.
Setelah diberikan pendampingan awal, korban akhirnya dijemput pihak keluarga untuk menyelesaikan permasalahan secara kekeluargaan.
Kasat Sabhara AKP M. Chusen menegaskan bahwa kepolisian selalu siap menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat.
“Kami mengapresiasi respons cepat anggota di lapangan yang berhasil mengamankan situasi tanpa adanya korban jiwa. Berkat komunikasi yang baik dan pendekatan humanis, kami berhasil mencegah terjadinya kejadian yang lebih buruk. Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak ragu melaporkan kejadian serupa agar bisa segera ditangani dengan baik,” ujarnya.
Setelah memastikan kondisi aman, personel Beat 110 melanjutkan patroli guna menjaga keamanan di wilayah hukum Polresta Balikpapan. Hingga patroli selesai, situasi tetap kondusif. (*)
Dapatkan berita terbaru PRANALA.co di Google News dan bergabung di grup Whatsapp kami
Discussion about this post