BALIKPAPAN – Arus mudik Idulfitri 2025 di Balikpapan mengalami kenaikan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) cabang Balikpapan mencatat peningkatan jumlah penumpang sebesar 4-5 persen.
Kepala Pelni Cabang Balikpapan, Ridwan Mandaliko, mengungkapkan bahwa hingga saat ini jumlah penumpang telah mencapai sekira 35 ribu orang. Rute paling padat didominasi tujuan Surabaya dengan jumlah penumpang mencapai 11 ribu orang.
“Ada kisaran 35 ribu penumpang, dan penumpang terbanyak berasal dari Surabaya sekira 11 ribu orang yang berangkat,” ungkap Ridwan, Jumat (21/3/2025).
Selain Surabaya, rute lainnya yang banyak diminati pemudik dari Balikpapan mencakup Pare-Pare, Bau-Bau, Makassar, Momere, Kupang, Pantoloan, dan Tarakan.
Guna mengantisipasi lonjakan penumpang, Pelni Balikpapan telah menyiapkan 25 kapal penumpang dengan total kapasitas 60.212 tempat duduk. Pihaknya juga menyediakan 781.723 tiket bagi calon pemudik, dan selama periode mudik, kami meningkatkan frekuensi perjalanan di beberapa rute padat.
Khusus rute Balikpapan-Surabaya yang menjadi favorit, Pelni menambah frekuensi pelayaran dari sebelumnya dua kali menjadi enam kali selama musim mudik Lebaran. Langkah ini diharapkan mampu mengurangi kepadatan dan memberikan kenyamanan bagi para pemudik.
Tak hanya kapal penumpang reguler, Pelni juga mengoperasikan 30 kapal perintis yang melayani 230 pelabuhan perintis dan 74 pelabuhan penumpang di seluruh Indonesia. Dengan armada ini, Pelni optimistis dapat memenuhi kebutuhan transportasi laut selama arus mudik 2025.
Ridwan memastikan seluruh armada yang dioperasikan telah melalui pemeriksaan kelayakan (ramp check) untuk memastikan kondisi kapal dalam keadaan prima dan layak berlayar.
“Semua kapal telah melalui pemeriksaan kelayakan, hasilnya semua dinyatakan layak untuk berlayar. Seluruh peralatan keselamatan di kapal tersedia, berfungsi dengan baik, dan sesuai kapasitas penumpang,” tegasnya.
Guna mendukung kelancaran arus mudik, Pelni mendirikan posko pelayanan mudik yang beroperasi mulai 16 Maret hingga 16 April 2025. Posko ini bertugas memberikan informasi, bantuan, dan menangani keluhan penumpang selama perjalanan.
Selain itu, Pelni juga meluncurkan layanan WhatsApp Blasting yang memungkinkan calon penumpang mendapatkan informasi real-time terkait jadwal kapal, kendala teknis, maupun keterlambatan keberangkatan.
“Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi para pemudik. Dengan penambahan armada, frekuensi pelayaran, serta fasilitas digital, kami berharap perjalanan mudik tahun ini berjalan lancar dan aman,” tutup Ridwan. (*)
Dapatkan berita terbaru PRANALA.co di Google News dan bergabung di grup Whatsapp kami
Discussion about this post