PRANALA.CO – Pengurus Inti Keluarga Pelajar dan Mahasiswa Bontang (Kapasisbon) periode 2024-2025 resmi dilantik, Sabtu (12/5/2024). Pelantikan berlangsung di Kantor Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Bontang.
Muhammad Ikhsan, Ketua panitia mengatakan, pelantikan ini menjadi agenda yang sakral dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya guna memperkenalkan pengurus inti baru kepada perangkat pemerintah daerah dan organisasi yang ada di Bontang. Apalagi saat ini, Kapasisbon telah memasuki usia ke-33 tahun.
“Harapan saya dengan adanya pelantikan ini dapat menjadi hal positif dan regenerasi bagi Kapasisbon serta pemuda pemudi Bontang yang bergabung pada hari ini,” ungkap Ikhsan.
Mengusung tema “Optimalisasi Kepemimpinan Demi Mewujudkan Kader yang Berkualitas”, Sukma Prastia Darma selaku Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO) turut menanyakan kesiapan dan kesanggupan Pengurus Inti Kapasisbon dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta Garis Besar Haluan Organisasi (GBHO).
Selanjutnya, kegiatan dirangkai dengan penandatanganan sumpah jabatan Ketua Umum Kapasisbon, Muhammad Syahrul Fajar, di atas materai sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawabnya.
Dalam pidatonya Fajar mengungkapkan, dari awal Kapasisbon berdiri hingga sekarang, telah banyak mencetak para generasi berbakat. Hal ini juga merupakan suatu simbolis dan momentum bagi semua organisasi di Bontang untuk bersama membangun Kota Taman berdasarkan organisasi yang berbeda.
“Saya mengimbau untuk bagaimana seluruh organisasi agar dapat membangun Kota Bontang yang kita cintai ini,” tutupnya.
Pelantikan turut dihadiri beberapa organisasi di Bontang. Meliputi KNPI, I Care, Genre Bontang, Forum Osis Bontang, Himpunan Mahasiswa Bontang (HMB), Lamin Muda, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Ikatan Mahasiswa Sulsel, Duta Peduli Sampah, dan perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dari beberapa kampus Kota Taman. (*)
Discussion about this post