PRANALA.CO – Seorang pria mabuk yang mengamuk di wilayah Kelurahan Berbas Pantai, Bontang Selatan, berhasil diamankan Polsek Bontang Selatan Rabu (9/10/2024) malam.
Kejadian begini. Saat patroli malam dari Polsek Bontang Selatan menerima laporan dari seorang pria yang melaporkan anaknya tengah berteriak-teriak dalam keadaan mabuk dan meresahkan keluarganya.
Kapolsek Bontang Selatan, AKP Muhammad Rakib Rais, mengungkapkan bahwa saat tim patroli sedang melaksanakan tugas di wilayah Berbas Pantai, seorang bapak datang melapor mengenai perilaku anaknya yang mabuk dan mengganggu ketenangan keluarga.
“Mendapatkan laporan tersebut, tim patroli segera menuju lokasi dan mengamankan anak yang dilaporkan,” kata AKP Rakib.
Pria tersebut kemudian dibawa ke Polsek Bontang Selatan untuk ditenangkan. Tidak lama berselang, ayah dari pria tersebut datang ke kantor polisi untuk memastikan kondisi anaknya. Setelah dipastikan bahwa pria tersebut sudah kembali sadar, polisi segera melakukan mediasi antara anak dan bapaknya.
“Selama mediasi, pria tersebut meminta maaf kepada bapaknya atas tindakannya. Setelah situasi dianggap kondusif, pria tersebut dibawa pulang oleh bapaknya,” ujar AKP Rakib.
Pihanya berharap kejadian ini menjadi pembelajaran bagi semua pihak untuk selalu menjaga keharmonisan keluarga dan menghindari tindakan yang dapat mengganggu ketertiban umum. (*)
Discussion about this post