PRANALA.CO, BONTANG – Tim Rescue Regu 2 dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah warga di Jalan Perintis, Kelurahan Kanaan, Kecamatan Bontang Barat, Jumat (18/10/2024). Proses evakuasi selesai tanpa korban jiwa, meskipun rumah warga mengalami kerusakan.
Kepala Disdamkartan Bontang, Amiluddin, melalui Kepala Bidang Operasional, Sarkani, bilang tim bergerak cepat setelah menerima laporan dari warga. Tim rescue segera berangkat dari markas pada pukul 09.30 WITA menggunakan 1 unit mobil operasional dan tiba di lokasi sekira pukul 09.40 WITA.
“Proses evakuasi berlangsung cukup lama karena pohon besar menimpa bagian rumah warga. Kami menggunakan peralatan seperti Alat Pelindung Diri (APD), tali, dan gergaji mesin (senso) untuk memotong pohon yang menghalangi serta meminimalkan kerusakan lebih lanjut pada rumah,” kata Sarkani.
Evakuasi pohon tumbang ini memakan waktu hampir empat jam, dengan proses yang berakhir sekira pukul 13.50 WITA. Berkat koordinasi yang baik antara tim pemadam kebakaran dan pihak pelapor yang juga berada di lokasi, pohon berhasil dievakuasi dengan cepat.
Tim rescue yang bertugas dalam operasi ini adalah Fitriansyah, Sarifuddin, Dian Wahyudi, Ryan Muhammad, Rahmad Ilham, Aswar Amir, Allan Darmawan, Yohanes, serta Pugu Eko dari Pos Bontang Barat.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun rumah warga yang tertimpa pohon mengalami kerusakan. Kami bersyukur bahwa proses evakuasi berjalan lancar dan situasi di lokasi kini sudah aman,” tutup Sarkani. (*)
Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News
Discussion about this post