PRANALA.CO – Kelurahan Satimpo, Kota Bontang menggelar lomba mancing yang dijadwalkan Sabtu, 5 Oktober 2024 besok. Lokasinya di Sungai mati di perengan Al-falah, Jalan Jati RT 21 Kelurahan Satimpo, Bontang Selatan. Lomba ini dalam rangka memperingati HUT Bontang ke-25.
Persiapan intensif telah dilakukan. Termasuk pemasangan nomor di lokasi patok dan pengisian air di kolam bekas alur sungai mati. Kolam ini akan diisi ikan lele dan ikan mas, yang didatangkan dari peternak lokal Satimpo. Rinciannya 450 kilogram ikan lele dan 450 kilogram ikan mas. Jadi total ada 900 kilogram ikan.
Lurah Satimpo, Maryono, menjelaskan bahwa lomba ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sebagai upaya untuk menjaga kebersihan lingkungan. Selain itu, kolam yang digunakan adalah alur sungai mati yang kini diubah menjadi kolam alami.
“Kegiatan ini diharapkan dapat membantu membersihkan kolam dari kotoran dan sarang nyamuk, serta memberikan manfaat bagi warga sekitar,” ujarnya.
Dalam lomba ini, peserta akan berkompetisi dalam dua kategori: ikan lele dan ikan mas. Juara 1 di masing-masing kategori akan membawa pulang hadiah sebesar Rp 5 juta, dengan total hadiah hingga juara harapan 6.
Tak hanya itu, ada juga hadiah tambahan berupa cekpot bagi peserta yang berhasil menangkap ikan dengan pita khusus, dengan hadiah langsung sebesar Rp 250 ribu.
Untuk aturan lomba, setiap peserta hanya diperbolehkan menggunakan satu pancing dengan satu mata kail. Lomba ini dikhususkan bagi warga yang memiliki KTP Bontang, sehingga seluruh peserta merupakan warga lokal yang berpartisipasi untuk memeriahkan hari jadi kota.
Antusiasme masyarakat sangat tinggi, terbukti dari habisnya 300 formulir pendaftaran hanya dalam waktu kurang dari dua jam pada 1 Oktober lalu.
Selain sebagai ajang hiburan, Maryono berharap bahwa kegiatan ini juga dapat meningkatkan semangat kebersamaan di antara warga Bontang dan sekaligus menjadi bagian dari upaya pelestarian lingkungan di sekitar kolam. (*)
*) Ikuti berita terbaru PRANALA.co di Google News ketuk link ini dan jangan lupa difollow
Discussion about this post