KABAR gangguan kesehatan menjadi penyebab pro player e-sport asal Bontang Rizqi Damank harus bermain di Mobile Legends MLBB Development League Indonesia (MDL).
Artinya, Saykots turun kasta. Sebab sesi sebelumnya, ia bersama tim Evos Legends berlaga di kompetisi MPL. Mendengar informasi itu ayah pemain yang akrab disapa Saykots itu angkat bicara.
Budi Iskandar Damank mengaku belum mendapatkan informasi sebelumnya terkait ini. Bahkan kabar justru lebih dahulu diketahui dari media. “Saya kaget. Memang anak saya kalau sakit tidak pernah bicara sama orang tuanya,” terangnya.
Ia pun lantas menanyakan langsung kepada putranya. Berdasarkan komunikasi terakhir Saykots hanya ingin istirahat. Artinya tidak ada penyampaian penyakit yang serius. Sesungguhnya Saykots pernah mengalami sakit saat pandemi lalu.
“Sebelumnya itu sakit terakhir pas covid,” sebutnya.
Bahkan saat tes medis di pelatnas SEA Games hasil pemeriksaan bagus. Namun hasil pemeriksaan kala itu tidak diketahuinya. “Normal semua saat tes medis itu hasilnya,” urai dia.
Sebagai informasi, Roster EVOS Legends untuk MPL ID Season 12 baru saja diumumkan beberapa waktu lalu yang berisi banyak nama baru. Namun diantaranya ada hal mengejutkan di mana explaner andalan mereka selama 2 musim terakhir Saykots tidak ada pada pengumuman tersebut.
Saykots justru diumumkan bermain untuk EVOS Icon di MDL ID Season 8, ternyata ada alasan khusus dibalik keputusan yang dibuat. Ketidakhadiran Saykots di roster EVOS Legends untuk MPL ID season 12 timbulkan pertanyaan di banyak penggemar.
Sang macan bahkan datangkan explaner baru dari Aura Fire, Fluffy yang membuat banyak orang bingung. Melalui salah satu video tiktok yang berisi informasi bahwa Saykots sedang alami sakit serius sehingga tidak bermain di MPL ID.
Sang pelatih, Age pun ikut beri konfirmasi melalui komentar bahwa Saykots memang memiliki penyakit jantung, artinya dirinya tidak boleh terlalu lelah.
“Saykots benar ada sakit dijantugnya, dia enggak boleh terlalu lelah, enggak boleh terlalu panikan apalagi cemas. Itu bisa memicu dia jadi sesak dan sakit dadanya” komentar Age.
Selain masalah hero pool yang sebelumnya sudah dijelaskan oleh juru latih macan putih ini, ternyata ada alasan yang lebih darurat lagi. Bagaimanapun kondisi kesehatan pemain tetap yang utama, hal bijak dan sangat tepat sudah dibuat oleh EVOS Legends dalam waktu yang singkat. (*)
Discussion about this post