PRANALA.CO, Tenggarong — Hujan deras yang mengguyur wilayah Desa Bhuana Jaya, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Senin (11/11/2024), mengakibatkan fenomena tanah bergerak yang merusak sebuah rumah warga.
Insiden ini terjadi sekira pukul 14.00 WITA di RT 19, menyebabkan keretakan dan amblasnya rumah milik Nurhadi (39), seorang wirausaha di wilayah setempat.
Kapolsek Tenggarong Seberang, Iptu Raymond Juliano William, menyampaikan bahwa rumah permanen berukuran 7 x 15 meter milik Nurhadi mengalami kerusakan parah, dengan perkiraan kerugian material mencapai Rp 500 juta.
“Hujan deras menyebabkan pergeseran tanah, sehingga rumah Pak Nurhadi mengalami keretakan dan sebagian amblas. Untungnya, tidak ada korban jiwa,” kata Raymond.
Untuk mencegah kemungkinan tanah longsor susulan, Nurhadi dan keluarganya diungsikan sementara ke rumah tetangga terdekat demi keselamatan. Langkah cepat dilakukan oleh aparat setempat.
Kanit Binmas Polsek Tenggarong Seberang, Ipda Purwanto, bersama Bhabinkamtibmas Aipda I Putu Darmayasa, langsung mendatangi lokasi untuk melakukan penanganan awal.
Pihak kepolisian berkoordinasi dengan Pemerintah Desa Bhuana Jaya dan Satpol PP Kecamatan Tenggarong Seberang guna memastikan keselamatan warga sekitar.
“Situasi saat ini terkendali dan kondusif. Kami terus memantau serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengantisipasi bencana susulan,” Iptu Raymond.
Curah hujan yang masih tinggi di wilayah Kukar membuat pihak kepolisian mengimbau warga untuk tetap waspada, terutama di wilayah rawan bencana. Fenomena tanah bergerak ini menjadi peringatan bagi masyarakat agar lebih berhati-hati terhadap potensi bencana alam akibat perubahan cuaca ekstrem. (*)
Dapatkan berita terbaru PRANALA.co di Google News dan bergabung di grup Whatsapp kami
Discussion about this post