SAMARINDA – Tim putri SMAN 5 Balikpapan mencetak sejarah baru dengan meraih gelar juara Honda DBL with Kopi Good Day 2025 East Kalimantan. Kepastian ini didapat usai kemenangan dramatis atas SMAN 3 Samarinda dengan skor tipis 36-34 pada laga final yang digelar di GOR Segiri, Samarinda, Jumat (21/2/2025).
Kemenangan ini menjadi pencapaian pertama bagi SMAN 5 Balikpapan dalam ajang bergengsi tersebut. Mereka sukses mematahkan dominasi SMAN 3 Samarinda, yang sebelumnya menjadi langganan juara pada tahun 2013, 2014, 2016, dan 2023.
Duel dua tim terbaik ini berlangsung sengit sejak tip-off. Smala—julukan SMAN 5 Balikpapan—unggul tipis satu poin di kuarter pertama. Memasuki kuarter kedua, mereka tampil lebih agresif dengan mencetak 17 poin yang membuat jarak dengan Smaga—sebutan SMAN 3 Samarinda—semakin lebar.
Namun, Smaga tak tinggal diam. Mereka mulai bangkit di kuarter ketiga dan terus mengejar ketertinggalan hingga kuarter keempat. Ketegangan memuncak di detik-detik akhir laga.
Smaga membuka kuarter keempat dengan tambahan empat poin, memperkecil jarak menjadi empat angka saja. Di sisi lain, Smala mulai kehilangan sentuhannya saat laga memasuki paruh kuarter keempat. Smaga semakin mendekat setelah menambah empat poin lagi di penghujung laga, membuat skor terpaut dua angka.
Ketegangan semakin memuncak saat Carrisa Kumala Putri dari Smaga mencoba mencetak poin penentu di sisa tujuh detik terakhir. Sayangnya, tembakannya gagal menembus ring.
Smala yang mendapatkan kesempatan dua tembakan gratis melalui Kayla Carissa Putri juga gagal memanfaatkannya. Meski demikian, mereka tetap mampu mempertahankan keunggulan hingga peluit akhir berbunyi.
Melvina Fahira menjadi bintang bagi Smala dengan torehan 11 poin dan enam rebound. Ia didukung oleh Noura Alifia dan Shafana Rifaya yang masing-masing mencatat 12 rebound. Noura menyumbang tujuh poin, sedangkan Shafana menambah dua poin.
Di kubu Smaga, Delavina Daryndra memimpin dengan 11 poin dan lima rebound. Carrisa Kumala Putri nyaris mencatat double-double dengan sembilan poin dan 12 rebound. Sementara itu, Salsabila Dani Raya menambahkan tujuh poin dan 11 rebound.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 diikuti oleh pelajar dari 31 kota di 23 provinsi di seluruh Indonesia. Ajang ini tidak hanya menjadi kompetisi basket antar sekolah, tetapi juga menjadi wadah lahirnya atlet-atlet muda berbakat.
Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk mengikuti seleksi menjadi bagian dari DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp. (*)
Dapatkan berita terbaru PRANALA.co di Google News dan bergabung di grup Whatsapp kami
Discussion about this post