PRANALA.CO, Bontang – PT Kaltim Methanol Industri (KMI) memiliki perhatian khusus terhadap budaya membaca di Kota Bontang, Kalimantan Timur. Terbaru, perusahaan beroperasi di Bontang ini ikut berpartisipasi menyelenggarakan webinar bertajuk KMI Menulis Bersama Guru Bontang, Rabu (28/10).
Acara ini sekaligus menyambut Bulan Bahasa dan Sastra, setiap Oktober. Kegiatan ini bukan hanya untuk memperingati 91 tahun Sumpah Pemuda, melainkan untuk membina dan mengembangkan bahasa dan sastra Indonesia, serta bertekad memelihara semangat dan meningkatkan peran masyarakat luas dalam menangani masalah bahasa dan sastra.
Webinar ini sendiri diikuti 53 guru yang tergabung sebagai anggota komunitas Menulis KMI. Dibuka langsung Saparudin, Kepala Bidang Pendidikan Dasar Disdikbud Bontang.
Menurut Saparudin, meningkatkan gairah literasi terutama bagi para guru Bontang memang sebuah keharusan dan tuntutan pendidikan abad 21, bahwa guru harus menulis.
Dinas Pendidikan Bontang pun mengapresiasi PT KMI yang selalu berkomitmen dalam dunia pendidikan. Salah satunya ikut melaksanakan webinar ini. “Terima kasih PT KMI atas dukungannya selama ini, ikut memajukan dunia pendidikan di Kota Bontang,” katanya.
Mewakili manajemen perusahaan, M Irfan, GA & PR Departemen Manager mengpresiasi kegiatan ini. Kata dia, Bahasa Indonesia adalah bahasa pemersatu bangsa, Bahasa Indonesia juga mewadahi berbagai macam pengetahuan baik berasal dari kearifan nusantara maupun konsep peradaban barat.
“Makanya, kami sangat mengapresiasi. Ini sebagai bentuk kepedulian PT KMI terhadap dunia pendidikan melalui program CSR,” kata Irfan.
Lanjut dia, semangat kegiatan tidak luntur meski seluruh kegiatan digelar secara daring akibat pandemi covid-19. Bahkan, Irfan melihat penyelenggaraan bulan bahasa dan sastra dengan tema ‘Berbahasa Untuk Indonesia Sehat’ jauh lebih menarik dari tahun-tahun sebelumnya.
Momentum tahun ini dimaknai juga sebagai pemantik semangat berbahasa dan bersastra di Indonesia. Dia berharap bulan bahasa dan sastra menjadi momen kebangkitan nasionalisme.
“Kami berharap komunitas yang sudah dibentuk dan dibina PT KMI ini terus berkembang dan bergeliat dalam hal literasi terutama guru menulis,” harapnya.
Tambahan informasi, webinar ini diisi pemateri YB Margantoro. Dia adalah wartawan utama Dewan Pers sekaligus Pimpinan MMB Yogyakarta. Materi diangkat mengenai menulis di media massa.
Materi yang dikemas santai membuat peserta mudah memahaminya. Bahkan, segudang pertanyaan dari peseta webinar datang silih berganti. Mulai mengenai motivasi menulis dan bagaimana mengevaluasi tulisan diri sendiri.
[id|ADS]
Discussion about this post